Makanan Sehat Untuk Bayi |
Clinic education, Tags: Makanan sehat untuk bayi, Tips memilih makanan untuk bayi, Makanan untuk bayi. Label: Makanan bayi
Makanan yang terbaik untuk bayi adalah makanan yang memiliki kandungan gizi yang bisa mencukupi kebutuhan gizi bayi, dengan pengolahan makanan yang benar, dan kondisi makana yang masih bermutu tinggi.
Makanan sehat untuk bayi adalah makanan yang di sesuaikan dengan pejalanan usia bayi. Berikut makanan sehat yang paling baik untuk bayi berdasarkan usia bayi.
1. Makanan untuk bayi usia 0-6 Bulan
Untuk Bayi usia 0-6 bulan makanan yang paling baik adalah makanan cair tapi yang paling baik adalah ASI eksklusif, tapi bisa juga di sambung dengan susu khusus untuk bayi usia 0-6 bulan.
Pada usia 6 bulan keatas, lebih baik bayi mulai di kenalkan dengan mmakanan makanan yang lunak, semi padat dengan tekstur yang lembut seperti pisang, hal ini di sesuaikan dengan organ pencernaan bayi tapi sebaiknya masi di dampingi dengan ASI.
3. Makanan untuk bayi 12 Bulan keatas
Pada usia 12 bulan keatas, proses pemberian makanan untuk bayi melai di berikan makanan yang padat dengan cara menambahkan ke dalam bubur bayi, seperti berupa seyuran, dan ASI pun kalo bisa masih terus di berikan, karena gizi yang terkandung dalam ASI tidak di miliki oleh susu sambungan ASI merk apapun.
Periksalah kondisi makanan untuk si bayi. Ketika anda akan membuat makanan sendiri untuk bayi, pastikan bahan baku makanan tersebut dalam kondisi yang terbaik. Misalnya, pilihlah ikan segar yang insangnya masih berwarna merah, matanya tidak berwarna merah, dan tidak kempes saat ditekan badannya. Begitu pula dengan sayuran, pilihlah sayuran yang segar, tidak layu, dan warnanya tidak berubah menjadi gelap. Apabila anda memilih makanan bayi instan perhatikan kemasan produk makanan bayi instant. Jangan memilih kemasan produk yang sudah rusak, sobek, bahkan bolong hingga isi makanan keluar dari kemasan. Hal tersebut memungkinkan produk makanan itu sudah terkontaminasi dengan bakteri yang bisa menyebabkan si kecil mengalami gangguan sistem pencernaan.
memberi makanan sehat |
Faktor lain yang perlu diperhatikan adalah kandungan gizi dari makanan tersebut. Untuk makanan instant, Anda bisa baca label daftar gizi yang terkandung di dalam produk terlebih dahulu. Pastikan Anda memilih makanan instant yang tidak mengandung rasa buatan. Sedangkan untuk pemilihan bahan dasar makanan yang akan dibuat sendiri di rumah, kandungan gizi bisa Anda ketahui dengan memahami prinsip piramida makanan untuk bayi dengan gizi seimbang.
memberikan makanan yang sehat pada bayi |
Perhatikan pula cara mengolah makanan bayi secara aman. Bila Anda memilih dengan cara dipanaskan, perhatikan suhu panas yang tepat untuk memasak makanan bayi agar segala kuman dan bakteri bisa mati. Sebaiknya jangan pernah menggunakan bumbu penyedap pada saat mengolah makanan bayi. Bumbu penyedap yang mengandung MSG berpotensi menyebabkan kerusakan sel otak dan bisa mengurangi fungsi kekebalan tubuh si kecil. Dan jangan lupa untuk mencicipi makanan yang sudah matang sebelum diberikan kepada si kecil, untuk mengetahui apakah suhu pada makanan tersebut sudah nyaman untuknya. Namun, jika Anda ingin mendinginkan makanan bayi, perhatikan suhu kamar yang tepat dan bekukan di dalam lemari pembeku. Pastikan pula kebersihan lemari es yang Anda miliki dan jangan campurkan makanan bayi yang dibekukan dengan makanan dewasa yang memilik bau tajam seperti durian, petai, buah nangka. Ingatlah, apa yang si kecil makan akan memengaruhi kondisi kesehatan tubuhnya, terutama fungsi pencernaannya.
Demikian mengenai makanan sehat yang baik untuk bayi, pastikan bayi anda mendapatkan makanan yang terbaik agar semua kebutuhan nutrisi dan gizinya terpenuhi, yang akan sang membantu proses perkembangan dan pertumbuhan bayi anda. Semoga berhasil!!!!!
1 komentar:
Kalau di dinginkan pakai mesin pendingin yang dijual oleh para pen- jual display cooler aman nggak ya gan buat tubuh. Pernah nemu artikel tentang bahayanya memakai pendingin :(
Posting Komentar